Saturday, April 9, 2011

Venera Prime D503, Dual On Premium Punya TV Analog



Ponsel ini merupakan model kedua seri “Prime” Venera, label namanya adalah Venera D503. Seperti seniornya: Venera Prime D501, model kedua ini juga didukung layar sentuh (Touchscreen) dengan diagonal 2.8 inci TFT 262k warna QVGA.
Hanya saja, struktur disain dan dimensinya yang sedikit beda. Venera Prime D503 hanya menanamkan 3 tombol shortcut di bagian bawah layar, dengan konsep yang sangat berbeda dari Prime D501. Untuk dimensi, Prime D503 sedikit lebih panjang dan langsing.
Perbedaan lainnya adalah Venera Prime D503 sudah mendukung fitur TV Analog, yang tak ada di Prime D501. Hadirnya fitur TV ini sebagai pengganti kamera yang resolusinya hanya VGA, sementara di Prime D501 diklaim sudah 2.0 Megapiksel. Dengan hadirnya fitur TV, otomatis Venera Prime D503 harus meningkatkan performa baterai. Nah, untuk mendukung semua ini Prime D503 dibekali baterai lithium ion berkapasitas 1000 mAh.
Nah, untuk fasilitas lainnya tergolong sama. Sebut saja kemampuan Dual On GSM, audio/video player, radio FM, slot kartu memori microSD (free 1GB), koneksi Bluetooth serta beberapa layanan jejaring sosial termasuk aplikasi chatting, yang juga didukung network data GPRS.
Spesifikasi:
Jaringan: Quadband GSM (850/900/1800/1900 MHz) & Dual On; Dimensi: 112x50x12mm; Layar: 2.8 inci, TFT Touchscreen 262k warna, QVGA (320×240 piksel); Transfer data: GPRS; Kamera: Ada, Video recorder; Memori eksternal: microSD up to 8GB; Messaging: SMS, MMS; Konektivitas: Bluetooth, kabel data; Browser: WAP; Fitur lain: Polifonik (MP3), TV Analog, MP3/MP4/3GP/AVI Player, radio FM, Java, Facebook, Yahoo Messenger, Daily calendar, World clock, Health, Stopwatch, Converter, Calculator, Alarm, speakerphone, game; Baterai: Lithium ion 1000 mAh; Standby: 500 jam; Talktime: 5 jam

No comments:

Post a Comment