Tuesday, October 18, 2011

Hasil Benchmark iPhone 4S Tertinggi Di Kelas Smartphone

 Apple tidak membeberkan secara gamblang spesifikasi teknis dari iPhone 4S secara lengkap pada website resminya, namun iFixit yang telah membedah ponsel ini mengkonfirmasi beberapa hal seperti RAM 512MB dan prosesor A5 dual core.

Dengan kecepatan yang di-downclock menjadi 800MHz. Penurunan ini dikatakan untuk menyesuaikan stabilitas prosesor ini untuk dipasangkan kedalam sebuah smartphone, salah satu faktor pentingnya adalah daya tahan batere.

Lalu bagaimana dengan performa iPhone 4S ini dalam kompetisi nya dengan sesama smartphone lain yang utamanya berbasiskan Android ? Mengusung embel-embel ''S'', iPhone 4S dalam benchmark oleh Anandtech terbukti sanggup untuk melampaui capaian dari ponsel-ponsel berspesifikasi tinggi di pasaran.

Grafis (GPU)

GLBenchmark versi 2.1 digunakan untuk mengukur tingkat kecepatan render grafis dari smartphone dan tablet. Dalam hasil benchmark ini, iPhone 4 berada di deretan paling bawah dengan kecepatan hanya 11,2 FPS, sedikit diatas nya adalah Nexus S dengan kecepatan 13,4 FPS. Tiga besar dengan kecepatan GPU tercepat saat ini adalah iPad 2 dengan 85,7 FPS, iPhone 4S dengan 73,1 FPS, dan Samsung Galaxy S II menjadi Android tercepat dengan 42,5 FPS, dua kali lebih cepat dari Galaxy Tab 10.1 dengan 20,8 FPS.

Meski memliki SoC yang sama, iPad 2 sedikit lebih cepat dibanding iPhone 4S karena memiliki clock speed prosesor yang lebih cepat.


Performa Browser
Tes kecepatan Javascript browser dengan ''Sunspider'' memperlihatkan kalau Galaxy Tab 8.9 berada di tempat pertama dalam kecepatan performa browser Javascript dengan 2,1 detik, disusul iPhone 4S 2,2 detik, dan iPhone 4 dengan 3,5 detik.

Tes browser ini dilakukan dengan keadaan standar dan menggunakan browser bawaan.


Lalu bagaimana dengan peningkatan internal antar iPhone ? Jelas iPhone 4S adalah iPhone tercepat saat ini sesuai dengan hasil benchmark menggunakan Geekbench. iPhone 4S memiliki performa dua kali lebih cepat dibanding iPhone 4 dan hampir tiga kali lebih cepat dibanding iPhone 3Gs. Hanya iPad 2 yang berada diatas iPhone 4S dengan perbandingan 751 dengan 623.(teknoup)

No comments:

Post a Comment