Motorola Atrix yang sebelumnya menggunakan Android Froyo akhirnya resmi mendapatkan update Gingerbread. OS Gingerbread yang ditujukan untuk Atrix adalah OS Gingerbread versi 2.3.4.
Update Gingerbread kali ini termasuk galeri aplikasi yang memungkinkan Anda untuk mengumpulkan semua image dari situs jejaring sosial dalam satu tempat. Selain itu update juga meliputi aplikasi music player, peningkatan user interface dengan desain home screen yang lebih simpel, dock icon pada tombol di bagian bawah layar dan kemampuan untuk mengatur aplikasi dalam group.
Selain itu update kali ini juga mendukung fitur rekomendasi lokasi dari Yelp dan Facebook, Webtop browsing yang lebih cepat dengan Firefox 4.0, full 1080p video support dan peningkatan productivity tools. Update Gingerbread untuk Motorola Atrix bisa anda unduh pada website resmi Motorola dengan meng-klik link berikut ini.
No comments:
Post a Comment