Di Jepang, Sharp merupakan salah satu produsen elektronik yang cukup disegani. Terlebih, untuk segmen ponsel Android high-end. Hal ini sudah dibuktikannya dengan menghadirkan ponsel Android yang dibekali dengan kamera 3 Dimensi (3D). Di pasaran sendiri, belum ada produsen ponsel Android yang melengkapi produknya dengan teknologi ini.
Dan untuk membuktikan kepiawaiannya ini, Sharp dikabarkan bakal menggelontorkan ponsel Android dengan kamera 3D ke pasar global. Jadi, tak lagi eksklusif untuk pasar Jepang saja. Seperti dilainsir dari beberapa portal berita luar negri, produk perdana ponsel Android berkamera 3D yang akan dipasarkan secara global ini yaitu Sharp Aquos IS12SH yang belum lama pula dikenalkan di Jepang.
Menariknya, kamera berkemampuan 3D yang ditanamkan ke bodi Sharp Aquos ini ada dua buah yang memiliki resolusi 8MP. Selain itu, disinyalir ponsel Android ini bakal didukung pula dengan layar sentuh berukuran 4.2 inci beresolusi qHD. Untuk networknya, ada yang menyatakan menggunakan jalur triband CDMA plus sarana koneksi yang lengkap.
Dukungan network CDMA setidaknya menjadi bahan prediksi, dimana kemungkinan nantinya bisa rilis bersama operator Verizon Wireless atau Sprint. Sayang, belum ada penjelasan lebih rinci. Kita tunggu saja perkembangan selanjutnya.
No comments:
Post a Comment