Setelah kita mendengar banyak nama-nama tentang generasi berikutnya device BlackBerry, seperti BlackBerry Colt, Milan, kini terdengar kabar terdapat sebuah device baru berbasis platform BBX telah terlihat dari gambar yang belum diverifikasi. Bocoran foto dari perangkat tersebut yang diketahui memiliki nama code “LONDON” diperkirakan perangkat ini akan menjadi perangkat yang diunggulkan oleh RIM pada tahun depan. Ponsel yang terlihat oleh Verge itu, mengambil inspirasi BB desain metal karya Porsche. Desain ponsel BBX ini dilaporkan akan lebih tipis dari iPhone 4S dan setipis Galaxy S II. Dari spesifikasinya perangkat tersebut diotaki dengan prosesor dual-core TI OMAP dengan kecepatan clock 1,5GHz dan memiliki RAM 1GB. Sedangkan kapasitas penyimpanan internalnya 16GB, memiliki kamera 8 megapiksel dibagian belakang dan kamera 2 megapiksel dibagian depan. Jika dilihat bentuknya, device ini memiliki kemiripan bentuk dengan BlackBery Porsche P 9981. Bentuknya terlihat persegi sehingga dipercaya dapat berdiri di berbagai sisi. Device yang ada di gambar terlihat seperti dummy, sehingga layarnya terlihat kurang cerah dan hidup, tapi terlihat jelas device tersebut berjalan dengan OS QNX/BBX. |
Tuesday, November 15, 2011
Penampakan BlackBerry “London” dengan OS BBX
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment