Tuesday, May 24, 2011

Ponsel WP7.5 Terbaru, HTC Eternity dan HTC Omega

 Setelah dikabarkan akan mengeluarkan Smartphone HTC Bresson dengan kamera 16mp, kali ini HTC dirumorkan sedang mengembangkan lagi dua ponsel WP7.5 untuk tahun ini yaitu HTC Eternity dan HTC Omega.

HTC kemungkinan besar menjadi vendor pertama yang akan merilis perangkat sistem operasi Windows Phone 7.5 (Mango). Mango sendiri merupakan update dari WP7 yang tidak terlalu sukses.

HTC Omega akan memiliki tampilan SLCD 3,8 inci, prosesor 1.5GHz (mungkin masih single-core atau bahkan dual core), fitur kamera belakang delapan megapiksel, dan dukungan port DLNA, Sayangnya untuk akses HDMI-out masih belum pasti akan datang ke HTC Omega.

HTC Eternity nantinya akan memakai layar jenis AMOLED dengan luas 4,7" dan kamera 8mp dan LED flash. Eternity akan memakai prosesor 1,5GHz, fitur DLNA, MicroHDMI, dan OS Windows Phone 7.5 (Mango). HTC Omega memiliki fitur sedikit lebih rendah dari Eternity dengan layar 3,8" Super Clear LCD. Selebihnya fitur Omega sama dengan Eternity kecuali tidak tersedianya slot MicroHDMI.

Informasi ini memang masih sebatas rumor dan belum memiliki 'bukti' kuat. Akan tetapi, dari rumor yang berkembang, tampaknya generasi terbaru Windows Phone 7 buatan Microsoft ini sepertinya akan memiliki fitur secara umum.

 

No comments:

Post a Comment